PA Sendawar Raih 5 (Lima) Penghargaan dari PTA Samarinda

Sendawar - Senin, 14 Februari 2022, bertempat di halaman PA Sendawar, telah dilaksanakan penyerahan penghargaan secara simbolis kepada PA Sendawar. PA Sendawar berhasil meraih 5 (lima) penghargaan. Penyerahan penghargaan ini diberikan kepada Pengadilan Agama yang mempunyai prestasi kerja terbaik selama periode 2021, yang diumumkan pada saat Rapat Koordinasi dan Pembinaan Pimpinan PTA Samarinda Tahun 2022 tanggal 9-11 Februari 2022.

Adapun 5 (lima) penghargaan yang diterima oleh PA Sendawar adalah:
- Peringkat I Kategori Eksaminasi Tahun 2021
- Peringkat II Penilaian Kerja Monev Anggaran Smart DIPA 005.04 Tahun 2021
- Peringkat II Penanganan Perkara Berdasarkan SIPP Tahun 2021
- Peringkat III Realisasi Anggaran DIPA 005.01 Tahun 2021
- Peringkat III Realisasi Anggaran DIPA 005.04 Tahun 2021
Ketua PA Sendawar, Samsul Bahri, S.H.I., secara simbolis menyerahkan piagam penghargaan tersebut yang diwakilkan oleh Bapak Salamuddin, S.Ag. selaku Sekretaris PA Sendawar dan Bapak Jamaludin, S.H. selaku Panitera PA Sendawar. Ketua PA Sendawar menyampaikan apresiasinya kepada seluruh pegawai atas keberhasilan dalam meraih 5 (lima) penghargaan. Keberhasilan ini merupakan hasil dari kerja keras dan kerjasama seluruh pegawai. Beliau juga berharap agar PA Sendawar tetap berkomitmen untuk terus melakukan peningkatan integritas dan kinerja, demi memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat. (pnc)

